MENJADI POPULASI TERPADAT DI DUNIA, INDIA MENGGESER CHINA DI TAHUN 2023
Rabu 19 April 2023, PBB mengumumkan bahwa india menduduki posisi pertama populasi terbanyak di dunia dengan jumlah penduduk mencapai 1,4286 miliar jiwa pada pertengahan 2023. Menurut laporan The United Nations Population Fund (UNFPA) negara india resmi menggeser posisi China sebagai negara dengan populasi manusia terbanyak saat ini, di mana PBB memperkirakan penduduk China akan mencapai 1,4257 miliar jiwa. Sebagai catatan, jumlah populasi manusia di China tidak termasuk Hong Kong dan Makau, Daerah Administratif Khusus China, serta Taiwan.
Di urutan ketiga ada Amerika Serikat, yang kemudian disusul oleh Indonesia dan Pakistan di urutan keempat dan kelima. Meningkatnya populasi India didorong oleh pertumbuhan populasi muda yang berkembang pesat. Tercatat 254 juta orang India berada di usia 15 hingga 24 tahun. Jumlah tersebut adalah populasi muda terbesar di dunia.
Jumlah populasi yang dilaporkan dalam laporan The United Nations Population Fund (UNFPA)
merupakan perkiraan karena tidak ada sensus resmi di negara tersebut sejak 2011.
Kepala Perkiraan dan Proyeksi Populasi PBB Patrick Gerland menjelaskan bahwa berapapun
jumlah populasi India yang sebenarnya adalah sebuah asumsi dari data yang terpisah-pisah.
Namun begitu, ledakan populasi di India juga menuai kekhawatiran sejumlah.
Di antaranya, terkait pendidikan dan kesehatan yang tidak bakal lagi memadai
untuk jumlah warga di India.
Beberapa tahun lalu, Perdana Menteri Narendra Modi menyatakan keprihatinan tentang
'ledakan populasi' India. Dalam kesempatan itu, ia memuji keluarga yang dengan hati-hati
mempertimbangkan dampak dari lebih banyak bayi, baik pada diri mereka sendiri maupun
negara.
Source : cnbcindonesia.com, detik.com, databoks.katadata.co.id, health.dektik.com,
kaltimpost.jawapost.com.
Source pict : google pictures
Penulis : Hilal Badru Zaman
Editor : Timred IWU
Tidak ada komentar:
Posting Komentar