Menjelajah Dunia Ilmu Komunikasi: IWU Sambut Mahasiswa Baru di Pengenalan Prodi Ilmu Komunikasi 2024
Dokumentasi Pengenalan Prodi Ilmu Komunikasi 2024 (Foto : Tim Redaksi) |
Tim Redaksi - Pada hari Minggu, 13 Oktober 2024, Program Studi Ilmu Komunikasi International Women University (IWU) telah menyelenggarakan Pengenalan Program Studi (Prodi) dengan tema "Menjelajah Dunia Ilmu Komunikasi". Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa baru kepada lingkungan kampus dan organisasi di fakultas, sekaligus menjadi langkah awal yang baik dalam perjalanan akademik mereka.
Acara dimulai dengan briefing terakhir bagi panitia, yang dibekali dengan instruksi teknis dan pengingat tugas masing-masing untuk memastikan kelancaran acara. Setelah itu, mahasiswa baru dikumpulkan oleh mentor mereka untuk perkenalan dan penjelasan singkat tentang jalannya acara. Hal ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang nyaman dan akrab bagi mahasiswa baru dengan mentor dan teman-teman baru mereka.
Pukul 07.30, acara resmi dibuka oleh pembawa acara. Pembukaan ini menjadi awal dari rangkaian acara Pengenalan Prodi yang telah dipersiapkan dengan baik. Setelah pembukaan, dilanjutkan dengan sesi doa bersama yang dipimpin oleh salah satu mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi, Miftah Aunurrohman, dengan harapan agar seluruh acara berjalan lancar dan membawa manfaat bagi seluruh peserta.
Acara dihadiri oleh Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi, Bapak Affan Neskisyah Ramadhan, S.I.Kom., M.I.Kom., Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Bisnis, Ibu Dr. Sheila Kurnia Putri, S.I.P., M.M., dan Direktur Kemahasiswaan, Inovasi dan Kompetisi, Ibu Sintia Catur, M.Sos., M.I.Pol.
Sambutan Ketua Pelaksana PORMASI, Isep Herdiansyah. (Foto : Tim Redaksi) |
Pukul 07.40, sambutan diberikan oleh Ketua Pelaksana PORMASI, Isep Herdiansyah, yang memberikan apresiasi terhadap kerja keras panitia dan antusiasme peserta. Ia juga menyampaikan harapan agar mahasiswa baru dapat menikmati seluruh rangkaian acara dengan baik. Sambutan selanjutnya diberikan oleh Ketua Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HIMAILKOM), Archel Dio Pramudia, yang memotivasi mahasiswa baru untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan himpunan. Ia juga memperkenalkan beberapa program unggulan HIMAILKOM yang dapat diikuti oleh para mahasiswa baru.
Dokumentasi sambutan oleh Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi, Bapak Affan Neskiyah Ramadhan, S.I.Kom., M.I.Kom. (Foto : Tim Redaksi) |
Dokumentasi pemaparan visi dan misi fakultas oleh Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Bisnis, Ibu Dr. Sheila Kurnia Putri , S.I.P., M.M. (Foto : Tim Redaksi) |
Kemudian, sambutan diberikan oleh para dosen dan Ketua Badan Eksklusif Mahasiswa (BEM), Dzaky Naufal. Bapak Affan Neskisyah Ramadhan, S.I.Kom., M.I.Kom., memberikan pengenalan mengenai Prodi Ilmu Komunikasi, termasuk kurikulum, prospek kerja, dan berbagai kegiatan akademik yang akan diikuti oleh mahasiswa selama berkuliah. Ibu Sintia Catur, M.Sos., M.I.Pol., mengucapkan selamat datang kepada para mahasiswa baru dan memberikan semangat untuk aktif berpartisipasi, baik dalam kegiatan akademik maupun non-akademik. Ibu Dr. Sheila Kurnia Putri, S.I.P., M.M., memaparkan visi dan misi fakultas dalam mendukung perkembangan mahasiswa, serta pentingnya peran mahasiswa Ilmu Komunikasi di masa depan.
Selanjutnya, para dosen yang tergabung dalam struktur akademik Ilmu Komunikasi diperkenalkan kepada mahasiswa baru. Sesi ini bertujuan agar mahasiswa baru dapat mengenal dosen-dosen yang akan menjadi pembimbing mereka selama perkuliahan.
Pada sesi wawancara dengan Ketua Pelaksana PORMASI, Isep Herdiansyah, ia menjelaskan tema dan konsep kegiatan tahun ini yang berfokus pada "Indahnya Menjelajah Dunia Ilmu Komunikasi". Mahasiswa baru diperkenalkan dengan tiga konsentrasi dalam jurusan Ilmu Komunikasi, yaitu Manajemen Komunikasi, Public Relations, dan Jurnalistik. Selain itu, mereka juga mendapatkan wawasan tentang Telkom dan isu gender, yang relevan dengan Kampus IWU.
Pengenalan Prodi tahun ini ditandai dengan kehadiran maskot bernama Komi dan Koma. Persiapan acara selama satu bulan melibatkan banyak volunteer dengan beragam latar belakang, yang menuntut kerja sama dan komunikasi yang efektif untuk mencapai tujuan bersama.
Peserta Pengenalan Prodi Ilmu Komunikasi 2024. (Foto : Tim Redaksi) |
Dalam wawancara bersama salah satu mahasiswa baru Ilmu Komunikasi 2024, Risti Septiani, mengungkapkan alasannya memilih jurusan Ilmu Komunikasi karena merasa memiliki kemampuan yang baik dan pengalaman yang cukup di dunia komunikasi. Risti melihat jurusan ini sebagai platform yang tepat untuk menyalurkan bakat dan minatnya.
Risti berharap dalam sepuluh tahun ke depan, ia dapat menjadi penyiar dan duta bahasa. Ia sangat optimis bahwa pendidikan di Ilmu Komunikasi akan membantunya mencapai tujuan tersebut. Risti juga membagikan pengalamannya selama kegiatan Pengenalan Prodi, ia merasa senang karena memiliki kelompok yang mendukung, yang membuatnya merasa nyaman dan tidak takut menjalani proses. Selain itu, mentor-mentornya tidak hanya tegas dalam membimbing, tetapi juga selalu memberikan pesan-pesan yang positif dan membangun.
Acara berlanjut dengan sesi diskusi interaktif bertajuk "OTW Vol. 3: Ngobrol Asik", di mana mahasiswa berbagi pengalaman terkait tantangan dan keseruan mengikuti program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Peserta diajak untuk lebih memahami program ini dan mendapatkan wawasan baru yang berguna.
Perkenalan kabinet HIMAIKOM. (Foto : Tim Redaksi) |
Setelah sesi OTW, acara dilanjutkan dengan perkenalan kabinet HIMAILKOM. Pengurus HIMAILKOM memperkenalkan diri dan menjelaskan program kerja serta berbagai kegiatan yang dirancang untuk mendukung pengembangan mahasiswa Ilmu Komunikasi.
Setelah rangkaian acara yang cukup padat, peserta dan panitia diberikan waktu untuk istirahat. Kemudian, pada pukul 12.50 peserta diajak mengikuti sesi "Travelkom: Traveling with HIMAILKOM". Dalam sesi ini, peserta secara berkelompok mendatangi berbagai ruangan untuk mendapatkan materi berupa Public Relations, Manajemen Komunikasi, dan Jurnalistik, yang akan dijelaskan masing-masing panitia di setiap stand. Materi ini disampaikan dengan cara yang interaktif dan menyenangkan, membuat peserta lebih antusias dalam memahami setiap topik.
Pukul 14.50, masing-masing kelompok peserta kemudian menampilkan bakat dan kreativitas mereka. Penampilan ini menjadi ajang untuk memperlihatkan keunikan setiap kelompok serta membangun rasa kebersamaan di antara peserta. Untuk meningkatkan suasana hangat dan keseruan, para peserta diajak bernyanyi bersama setelah penampilan mereka. Peserta juga diminta menulis kesan dan pesan mereka dalam amplop yang akan dibaca satu-persatu di akhir acara.
Potret keseruan acara PORMASI 2024. (Foto : Tim Redaksi) |
Potret keseruan acara PORMASI 2024. (Foto : Tim Redaksi) |
Acara ditutup pada
pukul 16.10, diiringi selebrasi dan salam perpisahan dari Prodi HIMAILKOM. Momen ini menjadi puncak dari rangkaian
kegiatan Pengenalan Prodi yang telah berjalan dengan sukses, meninggalkan kesan
mendalam bagi para mahasiswa baru.
Rangkaian acara ini dirancang dengan tujuan memberikan pengalaman yang
berkesan bagi mahasiswa baru, sekaligus mempersiapkan mereka untuk menghadapi
dinamika kehidupan akademik dan organisasi di Program Studi Ilmu Komunikasi.***
Editor : Tiara Nurmalasari
Pict Sc : UKM Tim Redaksi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar