ARTIKEL KOLABORASI : HIMPUNAN MAHASISWA KIMIA (HIMAKI) IWU
Halo, sobat redaksi! Siapa nih yang udah nungguin artikel collab dari Tim Redaksi kali ini? Wah kira-kira ormawa mana ya yang akan kita ulas pada artikel kali ini? Kali ini, penulis akan menyampaikan salah satu ormawa yang ada di kampus International Women University, yaitu Himpunan Mahasiswa Kimia atau kita sebut saja HIMAKI.
HIMAKI pertama kali diawali oleh seorang mahasiswa IWU angkatan 2018 pada tahun 2019. Pada awal kepengurusan, mahasiswa tersebut menjabat selama 3 tahun hingga 2021. Dalam HIMAKI sendiri terdapat beberapa divisi, seperti Sekretaris, Bendahara, Komunikasi dan Informasi (Kominfo), Ekonomi Kreatif dan Kewirausahaan (EKK), dan Kementrian Luar Negri (Kemenlu). Tugas dari Sekretaris yaitu membuat surat menyurat, proposal kegiatan serta laporan kegiatan. Adapun Bendahara bertugas untuk mengatur keuangan HIMAKI, seperti pengumpulan uang kas, dan pengeluaran. Bendahara HIMAKI sendiri lebih bekerja sama dengan EKK. Selain dari Sekretaris dan Bendahar, Divisi Kominfo bertugas untuk mengedit konten berdasarkan kegiatan yang telah dilakukan oleh HIMAKI lalu menguploadnya ke Instagram. Selanjutnya ada Divisi EKK yang bertugas mencari dana dengan cara berwirausaha. Salah satu usahanya yaitu dengan menjual baju bekas yang kemudian dananya dialokasikan ke acara bakti social di panti asuhan. Dan yang terakhir yaitu Divisi Kemenlu bertugas sebagai perwakilan acara gabungan dengan ormawa lain.
Himpunan Mahasiswa Kimia sendiri telah melaksanakan beberapa program kerja, seperti bakti social ke panti asuhan yang dananya didapat dari hasil penjualan baju bekas oleh Divisi EKK. Selain itu ada program kerja studi banding dengan Himpunan Mahasiswa dari prodi Kimia di universitas lain seperti contohnya yaitu kunjungan laboratorium ke Program Studi Kimia di Universitas Pendidikan Indonesia. Nah, lalu apa sih hal yang menarik dari HIMAKI ini? Daya tarik dari ormawa satu ini yaitu mereka tidak bergerak hanya di bidang organisasi saja. Namun mereka juga menerapkan ilmu kimia dasar pada kegiatan yang telah mereka lakukan. Salah satunya yaitu pada saat PKKMB, HIMAKI telah menerapkan ilmu kimia sederhana yaitu penurunan titik beku menggunakan es batu dan garam sehingga menyebabkan perubahan tekstur susu menjadi es krim. Nah, sobat redaksi segitu dulu ya info mengenai HIMAKI. Buat kalian yang penasaran info lainnya bisa langsung cek ke Instagram mereka @himaki.iwu. sampai jumpa di artikel redaksi lainnya!
Souce pict : Tim Redaksi IWU
Penulis : Desinta Dwi Maharani
Editor : Tim Redaksi IWU
Tidak ada komentar:
Posting Komentar