Minggu, 16 Oktober 2022

PPKMB DAY 3


Kegiatan PPKM IWU Hari ke 3 dilaksanakan pada Minggu, 09 Oktober 2022 bertempat di Kampus Internasional Women University Jl. Pasir Kaliki No  179 A Bandung. Kegiatan PPKMB hari ke 3 ini dilaksanakan oleh beberapa Program Studi mulai dari Administrasi Bisnis, Hubungan InternasionaI, Kimia, Matematika, dan Ilmu Politik.

Kegiatan PPKMB Hari ke 3 ini merupakan rangkaian kegiatan PPKMB hari terakhir, dimana pada kegiatan PPKMB Hari ke 3 ini masih sama seperti kegiatan PPKMB di hari ke 2 yaitu fokus akan pengenalan prodi atau jurusan yang ada di Kampus Internasional Women University.

Sesi pertama, dibuka dengan pengenalan dari Prodi dan Hima, kemudian dilanjutkan dengan pemutaran video mengenai perkenalan prodi dan aktivitas akademik yaitu dosen yang mengampu pada masing-masing prodi, setelah itu ada pemaparan materi dan sesi tanya jawab, lalu ada sesi bincang santai bersama dengan alumni dan terakhir ada ice breaking untuk mencairkan suasana selama kegiatan berlangsung.
Sesi kedua, adanya pengenalan dari Kahim/ Pengurus Hima dan mereview materi yang telah di sampaikan pada sesi pertama, dan penutupan acara pada hari ke 3.

Adapun tanggapan mengenai acara PPKMB tahun 2022/2023 dari Banyu Saputra, S.Si., M.Si, selaku Kepala Program Studi Matematika adalah PPKMB tahun ini berjalan dengan lancar, penampilan dari tiap ormawa yang luar biasa, dan pematerinya bagus, lalu menurut beliau perbedaan yang dirasakan dari PPKMB tahun ini adalah dimana beliau menjadi salah satu bagian dari senat, lalu beliau juga berharap semoga mahasiswa bisa bertahan dan untuk sarana prasarana seperti fasilitas ruangan dan kegiatan lebih ditingkatkan lagi. 3 kata untuk PPKMB tahun ini adalah sukses, kompak dan sehat.

Tanggapan mengenai acara PPKMB tahun 2022/2023 selanjutnya ada dari Risalatu Mirajiah, S.IP., M.Si, selalu Kepala Program Studi Ilmu Politik mengatakan PPKMB tahun ini terlaksana dengan baik dan perolehan  mahasiswa yang cukup banyak dan hal ini merupakan suatu prestasi bagi kampus dengan menghadirkan 1000 mahasiswa untuk dapat mengeyam bangku perkuliahan. Mengenai haparan, Ibu Risa mengatakan bahwa mahasiswa harus bisa memanfaatkan hal ini dengan sebaik mungkin dan pasti kedepannya mahasiswa betah dan lebih meningkatkan lagi adanya kegiatan dan beberapa fasilitas yang ada di kampus. Ibu Risa juga mengatakan jika vibes PPKMB tahun ini berbeda dengan taun sebelumnya, dimana taun ini lebih terasa interaksinya antara mahasiswa dengan dosen dan lingkungan sekitar kampus. 3 kata untuk PPKMB tahun ini adalah inspiratif, keren dan luar biasa.

Rangkaian acara PPKMB hari ke 3 ini merupakan rangkaian terkahir, untuk itu tanggapan dari Ketua Pelaksana PPKMB tahun ini, yakni Sintia Catur Sutantri, S.Sos., M.I.Pol., mengatakan "alhamdulillah semua komponen kooperatif dan mengikuti rundown acara sehingga acara dapat berjalan dengan lancar, walaupun ada sedikit kendala dalam acara ini seperti miskomunikasi, akan tetapi acara tetap berjalan sesuai konsep". Dimana pada hari pertama harus mengkoordinir keseluruhan dan ada 10 prodi dan semua panitia dalam lingkup universitas terlibat disana dan mahasiswa lebih banyak. Sedangkan untuk hari kedua Ibu Catur mengatakan bahwa pada hari ke 2 agak ribet dan terjadi hambatan dari mahasiswa, baik dari panitia maupun peserta, dimana banyak sekali mahasiswa yang memikirkan motor di bangunan sebelah kampus, sehingga kurang kondusif dan rapi. Untuk hari ke 3 Ibu Catur juga mengatakan bahwa pada hari ke 3 ini mahasiswa dihimbau agar aturan ditepati dan diikuti, sehingga pada hari ke 3 ini terlihat lebih rapi dan lancar, lalu ada proses pembelajaran. Selanjutnya seluruh ormawa dalam kontribusi, dimana dalam kegiatan PPKMB ini ormawa sangat excited menjadi panitia.

Tidak hanya tanggapan dari Kepala Program Studi saja dan ketua pelaksana, beberapa Ketua Himpunan pun memberikan tanggapannya mengenai PPKMB hari ke 3 ini. Ketua Himpunan dari Hubungan Internasional yaitu Agus Rahmat mengatakan dalam acara PPKMB ini sendiri himpunan Hubungan Internasional mempersiapkan selama 10 hari, dimana dimulai dari konsep hingga mentor untuk acara PPKMB tahun ini, Selanjutnya tema yanh digunakan oleh mahasiswa himpunan Hubungan International mengenai perdamaian dunia. Untuk harapannya adalah semoga kedepannya bisa memiliki keharmonisan, kritis akan isu dan selalu solid untuk mahasiswa barunya. 3 kata untuk acara PPKMB tahun ini adalah harmoni, solid dan kritis.

Adapun Ketua Mahasiswa angkatan 2020 dari prodi Matematika, yaitu Muhamad Rizal Rifaldi mengatakan bahwa PPKMB dari prodi matematika sendiri yaitu dengan menyiapkan video presentasi, lalu adanya pengenalan dosen, pengenalan antara mahasiswa baru dan membuat power point dan kurikulum.matematika. Tema yang digunakan oleh prodi matematika dalam PPKMB tahun ini adalah fleksibel, bebas dan santai, dimana tema ini digunakan agar mahasiswa yang bergabung dengan prodi matematika menjadi nyaman dan tidak stress dengan embel - embel nama matematika, dimana matematika dikenal sebagai hal yang menyeramkan. Jumlah mahasiswa baru yang diterima di prodi materina ada 5 orang mahasiswa. Selanjutnya Rizal menyampaikan mengenai harapannya terhadap mahasiswa baru yang PPKMB tahun ini adalah semoga kedepannya selalu semangat juang dan menggapai apa yang mereka inginkan dan yang terpenting bisa mengaplikasikan ilmu matematika. 3 kata untuk PPKMB tahun ini adalah seru, menyenangkan dan santai.

Menurut S.Hidayatullah dan Kinanti, dimana keduanya merupakan mahasiswa baru yang sudah resmi menjadi bagian dari keluarga Universitas Wanita Internasional mengatakan bahwa mereka sangat senang, dimana S.Hidayatullah merupakan mahasiwa baru yang memilih prodi Teknik Informatika (TI), dimana ia memiliki kegemaran akan komputer dan teknik, sedangkan Kinanti merupakan mahasiswa baru yang memilih prodi kimia, dimana ia memiliki kegemaran dengan sains. Keduanya mengatakan kesan dan pesan selama mengikuti PPKMB ini sangat seru dan menyenangkan. Mengenai harapan S.Hidayatullah mengatakan jika ia ingin terus belajar dan memperdalam Ilmu Teknik Informatika dan harapan Kinanti adalah semoga ia kuat di kimia dan dapat lulus dengan tepat waktu. 3 kata untuk PPKMB hari ke 3 menurut S.Hidayatullah adalah sukses, mantap dan hebat dan 3 kata untuk PPPKMB hari ke 3 menurut Kinanti adalah seru, menyenangkan dan asik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar